Plato, Negara yang Adil & “The Philosopher King”

Ditulis sekitar tahun 375 SM, “The Republic” karya Plato adalah salah satu hasil pemikiran filsafat dan teori politik yang paling besar pengaruhnya di dunia. Para tokoh dan pemikir terkemuka dari zaman Romawi kuno seperti Cicero hingga filsuf Inggris abad ke-20 Bertrand Russel dan Leo Strauss turut mengkaji buku ini secara mendalam.

Dalam dunia Islam, Ibnu Rushid (Averroes), pemikir asal Andalusia abad ke-12 yang menguasai berbagai bidang ilmu pun turut menuliskan komentarnya terhadap “The Republic”. Di tahun 2001, berdasarkan survei yang dilakukan oleh Philosopher’s Magazine buku ini dinobatkan sebagai karya terbesar filsafat.

Ide mendasar buku ini adalah tentang keadilan dan bagaimana mewujudkannya. Bagi Plato, negara yang adil harus memiliki jiwa-jiwa yang adil pula. Bentuk negara bisa berubah, dan selalu berubah, jika berkaca pada sejarah. Apapun bentuk negaranya, Plato menganjurkan untuk selalu membangun pendidikan bagi para calon pemimpin agar ada yang dapat menjadi “The Philosopher King”.

Cicero tentang Kepemimpinan dan Kenegarawanan II (Selesai)

Upaya terakhir Cicero mempertahankan Republik Roma ia sampaikan dalam rangkaian 14 pidatonya di depan Senat antara tahun 44 hingga 43 SM, yang dikenal sebagai “Philippics” (ia menganalogikan pidatonya seperti yang disampaikan Demosthenes, negarawan Yunani kuno kepada Raja Philip II dari Macedonia).

Dengan segala upaya ia mencegah Mark Anthony, musuhnya sekaligus pendukung Julius Caesar yang sebelumnya terbunuh untuk berkuasa. Namun, ia sepertinya sudah menyadari akhir upayanya dan kemudian berpesan:

“Saya hanya menginginkan dua hal ini: Pertama, bahwa kematianku akan mengembalikan kebebasan rakyat Roma – para dewa tak bisa memberikan hadiah yang lebih besar daripada itu – dan; Kedua, bahwa setiap orang akan memperoleh penghargaan yang pantas baginya sebagaimana pengabdiannya untuk negeri ini.”

Cicero tentang Kepemimpinan dan Kenegarawanan

Anthony Everitt, penulis biografi Cicero, bilang bahwa pengaruh tokoh yang ia bukukan itu muncul lebih karena kehidupannya ketimbang pemikiran filosofinya. Tetapi, Cicero adalah orang yang menjalani dengan konsekuen apa yang ia tuliskan.

Sehingga, dengan membaca tulisan-tulisannya kita bisa memahami, pandangan serta pilihan tindakan, termasuk sikap kompromistis, yang ia ambil. Lebih dari itu, karya Cicero, sebagaimana orasinya, sangat menggugah. Hidup. Bukan sekedar bermain kata-kata.

Itu sebabnya ia mampu menyentuh hati dan pikiran para tokoh Pencerahan di abad ke-18 – seperti John Locke, David Hume, Montesquieu, dan Edmund Burke. Seperti kata sejarawan Tadeusz Zieliński, “Renaisans, di atas segalanya, adalah kebangkitan Cicero.”